Sangihe, Dibalikfakta.com – Sabtu (16/3/24). PJ Bupati dr.Rinny Tamuntuan menikmati akhir pekan Sekaligus meninjau secara langsung hasil dari pekerjaan pembangunan talud Pantai yang berlokasi di Dusun Burong, Desa Kalasuge Kecamatan Tabukan Utara Kabupaten Kepulauan Sangihe.
Tamuntuan turut senang atas selesainya pekerjaan pembangunan talud yang ternyata berdampak luarbiasa bagi masyarakat Sangihe.
PJ Bupati dr. Rinny Tamuntuan menuturkan ketika di Tahun 2022 dirinya pertama kali melintasi jalur ini merasa was-was dikarenakan dampak abrasi yang terjadi membuat jalan penghubung antara Kecamatan Tabukan Utara dan Kendahe menjadi rusak parah terancam putus yang juga tiap harinya di terpa gelombang. Sehingga melakukan lobi ke pemerintah pusat untuk sekiranya mengadakan proyek pembangunan talud Salu patung dan juga di jalan Boulivard Tidore Tahuna yang kini dinikmati oleh Publik.
mengenai ramainya lokasi tersebut yang kini menjadi tempat wisata masyarakat Sangihe tamuntuan pun turut mendukung serta mengajak masyarakat Sangihe untuk berkunjung dan menikmati area tersebut.
“Bagi Masyarakat Kabupaten Kepulauan Sangihe yang mau berakhir pekan di area Salu patung , mari kita menikmati area ini karena tempat ini menjadi salah satu tempat Wisata yang bakalan pemerintah angkat sebagai salah satu tempat wisata bagi daerah dan pengunjung yang datang di Kabupaten Kepulauan Sangihe”. Tutur Tamuntuan.
(Saul)