Sangihe, Dibalikfakta.com – Rabu (20/4/24) Dinas Ketahanan Pangan gelar Gerakan Pangan Murah di kampung kauhis, kecamatan Manganitu sebagai salah satu langkah dalam menstabilisasi pasokan dan harga pangan.
Terpantau Turut hadir Camat Kecamatan Manganitu Julian Pesik, STTP dan Babinsa Kampung Kauhis Djolly Laholo.
Gerakan Pangan Murah yang berlokasi di balai Kampung Kauhis terpantau dihadiri begitu banyak masyarakat yang sangat antusias atas digelarnya Gerakan Pangan Murah. Adapaun komoditas pangan yang tersedia bersumber dari BULOG,Megaria dan Dinas Perindag dengan varian harga yang terjangkau.
Harga Komoditas yang dijual
1. Beras SPHP Rp. 51.000/5 kg
2. Gula pasir Rp. 18.000/kg
3. Tepung Kompas Rp.12.500/kg
4. Mentega Rp. 9.500/saset
5. Minyak goreng Fortune Rp. 49.000/2 liter
6. Mie Sedap Goreng/Soto Rp. 3.500/Bungkus
7. Mie Cup Rp. 5.000/ Cup
8. Telur 26.500 /poak
9. Fanta, Sprite & Coca-cola Rp 106.000/Lusin
10. Telur Rp. 75.000/baki
Kabid Ketersediaan dan Stabilitasi Pangan Faridah Fatah mengatakan tujuan dari GPM (Gerakan Pangan Murah) adalah untuk pengendalian inflasi khususnya harga pangan di tingkat-tingkat kecamatan.
” Ini kegiatan gerakan pangan murah adalah untuk pengendalian inflasi khususnya inflasi harga pangan, tujuannya agar menstabilisasi harga pangan pada tingkatan kecamatan dengan bekerja sama dengan vendor-vendor seperti BULOG, Megaria dan Dinas perindag.” Tutur Faridah.
Pelaksanaan Gerakan Pangan Murah di Kampung Kauhis mendapatkan respon positif dari masyarakat serta Pemerintah Kampung, Kapitalaung Kampung Kauhis Antonius Onthoni mengungkapkan respon masyarakat sangat antusias atas digelarnya Gerakan Pangan Murah, Pemerintah juga sangat berterima kasih sudah dipercayakan menjadi tuan rumah berharap kedepannya bisa kembali difasilitasi di tempat ini.
“Kami mengucapkan banyak terima kasih khususnya kepada instansi pemerintah terkait, yang sudah hadir, respon masyarakat pun sangat antusias ketika digelar gerakan pangan murah di Kampung Kauhis, Pemerintah Kampung Kauhis juga mengucapkan terima kasih ketika hari ini bisa dipercayakan menjadi tuan rumah dan semoga kedepannya bisa kembali difasilitasi digelar disini” ucap Onthoni
(Saul)