Sangihe – Dibalikfakta.com – Kapitalaung Ridwan Lahopang dan perangkat kampung Menggawa melakukan Kerja Bakti pengecetan aula posyandu di Lingkungan Balai kampung Menggawa agar terlihat indah dan nyaman ditempati.
Hal ini disampaikan Lahopang kepada awak media Senin (29/5/2023) bahwa Kegiatan kerja bakti ini difokuskan untuk membersihkan aula posyandu dengan pengecetan pagar didepan kantor Kapitalaung kampung Menggawa.
“Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa nyaman bagi warga kampung Menggawa dalam giat ataupun berkunjung ke balai kampung. Warga yang datang pun akan merasa nyaman dengan adanya bangunan aula posyandu di lingkungan balai kampung dan sekitarnya bersih dan indah,” ucap Lahopang.
Selain itu juga untuk menjadikan contoh bagi Warga Masyarakat kampung Menggawa untuk menjaga dan membersihkan lingkungan di masing-masing wilayah.
“Kerja bakti menjadi salah satu cara menjaga kebersihan lingkungan sekitar yang efektif. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dengan kegiatan kerja bakti kebersihan wilayah,”sambungnya.
Lahopang pastikan kepada seluruh warga masyarakat juga ambil bagian dalam aktivitas tersebut untuk mendapatkan manfaat kebersihan, kesehatan, dan kehidupan sosial.
(*Udy)