Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, menegakan hukun danpelayanan kepada masyarakat adalah tugas tugas Polri. Jumat 20/1/2023 kapolsek Tombariri IPDA Mario Sopacoly SH, M.H melaksanakan giat jumat curhat di komplek pasar Tanawangko.
Kapolsek Tombariri dalam kegiatan ini berbicara dengan masyarakat dan komunitas Tukang Ojek di komplek pasar Tanawangko. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan himbauan serta mengajak masyarakat untuk bersama sama menjaga keamanan dan menciptakan kantibmas.
Tujuan kegiatan “jumat curhat” untuk mendengar keluhan, saran, masukan dan pertanyaan dari masyarakat mengenai kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Tombariri.
Kegiatan ini juga untuk memberikan solusi ( problem solving) dari setiap permasalahan yang di utamakan juga memberkan himbauan untuk menjaga kamtibmas yang aman di mulai dari lingkungan paling kecil yaitu RT/ RW untuk menciptakan kehidupan bermasyarakat yang aman, damai dan tentram.
Kagiatan ini berlangsung dengan suasana yang hangat, kondusif. Masyarakat dan komunitas Tukang Ojek di pasar Tanawangko juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran petugas Polres Tombariri.
(Stefanus S )