Sangihe,Dibalikfakta.com – Rabu (8/5/24) bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Sangihe Penjabat Bupati dr Rinny Tamuntuan melepas keberangkatan Jamaah calon haji dari Kabupaten Kepulauan Sangihe menuju ke tanah suci.
Apresiasi setinggi-tingginya kepada Kepala Kantor Kementeriaan Agama Kabupaten Kepulauan Sangihe bersama jajarannya yang telah ikut serta dalam berperan membantu Pemerintah Daerah secara khusus kepada para Jamaah calon haji mulai dari memfasilitasi kesiapan hingga keberangkatan ke tanah suci.
Dalam sambutannya Tamuntuan mengatasnamakan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji semoga ibadah ini membawa kedamaian dan harapan untuk hari esok yang lebih baik.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe, saya mengucapkan selamat mengikuti ibadah haji bagi jamaah calon haji Kabupaten Kepulauan Sangihe, semoga pelaksanaan ibadah ini akan membawa kedamaian, menghadirkan kebahagiaan sekaligus memberikan semangat dan harapan baru untuk membangun hari esok yang lebih baik.” Ucap Tamuntuan.
Tamuntuan juga berharap agar kiranya seluruh jamaah calon haji dapat mengikuti panggilan ibadah dengan baik dan dalam keimanan serta momentum ini menjadi penghubung kasih sayang antar sesama, saling menerima dan mencairkan kebekuan hati.
“Seiring dengan itu, Saya berharap kepada seluruh jamaah calon haji Kabupaten Kepulauan Sangihe tahun 2024 ini agar dapat mengikuti panggilan ibadah dengan baik dan menghayati dengan benar panggilan keimanan sehingga melalui momentum ini dapat menyambungkan hubungan kasih sayang antara sesama, mencairkan kebekuan hati, membuka diri untuk saling menerima, dalam kehidupan keseharian kita.” Tutur Tamuntuan
Penjabat Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe dr Rinny Tamuntuan dalam akhir sambutannya menyampaikan bahwa Indikator keberhasilan ibadah tentu saja tidak hanya terlihat ketika kita mengikuti ibadah haji, akan tetapi justru akan terlihat pada sikap dan karakter kaum muslimin pasca menunaikan ibadah haji di tanah suci.
“Indikator keberhasilan ibadah tentu saja tidak hanya terlihat ketika kita mengikuti ibadah haji, akan tetapi justru akan terlihat pada sikap dan karakter kaum muslimin pasca menunaikan ibadah haji di tanah suci. Nilai-nilai positif inilah yang kemudian menjadi karakter seorang muttaqin, sebagai profil insan yang dibentuk melalui ibadah. Nilai-nilai tersebut harus terinternalisasi dalam pribadi setiap muslimin dalam menjalani hidup.” Tutup Tamuntuan
(Saul)