Sangihe – dibalikfakta.com – Mempererat tali silahturahmi, Komandan Lanal Tahuna bersama Ibu Ketua Jalasenastri Cab.5 Korcab VIII beserta Perwira Staf Lanal Tahuna dan Ibu-Ibu Jalasenastri Cab 5 Korcab VIII Manado kunjungi LPR RRI Tahuna. Rabu (18/10/2023).
Kunjungan Kolonel Laut (P) Mohamad Bayu Pranoto, S.H.,MTr. Hanla., M.M., CTMP. (Komandan Lanal Tahuna) serta Ibu Renni Bayu Pranoto (Ketua Cabang Jalasenastri Cab 5 Korcab VIII) didampingi Perwira staf Lanal Tdiuna di sambut langsung oleh Kepala Kantor LPP RRI TahunaBapak Achmad Yani Nyanggu.
Dalam sambutannya Komandan Lanal Tahuna menyampaikan rasa terima kasih kepada pak Ahmad Yani nyanggu dan semua Staf di RRI Tahuna telah berkenan menerima kami.
“Kegiatan ini sudah lama kami agendakan namun karena sesuatu dan berbagai hal bagaimanapun Alhamdulillah tetap bisa dilaksanakan pada pagi menjelang siang hari ini karena ada beberapa alasan, kami menyadari sepenuhnya pak bahwa pada era ini tidak bisa dipungkiri adanya arus informasi harus media kemudian adanya zaman milenial digital dan apapun namanya six point Zero bahwa kehebatan ataupun keandalan dari peran media baik itu media cetak maupun media online,”ucap Danlanal.
Kemudian beberapa waktu yang lalu tambah Danlanal, diberbagai kesempatan berbagai moment bersama-sama cukup memberikan dampak yang signifikan khususnya dalam hal positif. Dan beberapa minggu yang lalu kami juga terbantu sekali adanya pemberitaan miring, memang instansi tidak ada yang jelek tetapi oknumnya yang ingin mungkin menyudutkan dari instansi Angkatan Laut khususnya di Lanal Tahuna.
“Sehingga dengan kehadiran dari teman-teman di RRI bisa banyak memberikan perimbangan informasi yang proporsional yang tentunya bisa menjelaskan kepada masyarakat luas apa yang sebenarnya terjadi begitu yang berikutnya bapak ibu sekalian kami dari Lanal Tahuna sangat berharap kerjasama dan silaturahmi ini tidak berhenti sampai di sini saja ke depannya sangat banyak momen-momen atau event-event yang bisa kita elaborasikan kita kolaborasikan sebagai salah satu bentuk kekeluargaan di momen berikutnya,”ujarnya.
Lebih lanjut, dengan adanya kerjasama baik secara langsung maupun tidak langsung bisa lebih saling mengenal lebih dekat.
“Sebagai contoh kedepannya pak Ahmad Yani Lanal Tahuna sudah membuka kesempatan untuk mengadakan kegiatan kunjungan terbuka bagi semua lapisan masyarakat semua komponen lembaga pemerintahan negri maupun swasta untuk mengenal lebih jauh tentang Angkatan Laut khususnya di Lanal Tahuna.”ungkap Danlanal.
(*Udy)