Bitung -dibalikfakta.com-Bertempat di Ruang Sarundajang Kantor Walikota Bitung,Sabtu 18 Februari 2023 Wakil Walikota Bitung Hengky Honandar,S.E Melantik Pengurus PHBI Kecamatan Skaligus Mengikuti Peringatan ISRA MI’RAJ 1444 H.
Dalam kegiatan tersebut Wakil Walikota menyampaikan kami ucapkan selamat kepada Pengurus panitia hari-hari besar Islam (PHBI) Kecamatan SE-KOTA BITUNG yang dilantik pada hari ini. Kami berharap saudara-saudara dapat maksimal menjalankan peran dan fungsinya ditengah masyarakat terutama di sektor keagamaan untuk semakin memboboti perkembangan pembangunan di Kota Bitung Tercinta.
Harapan kami selaku pemerintah pengurus PHBI KOTA BITUNG akan selalu menjadi partner pemerintah yang saling mendukung dalam menjalankan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Kami juga berharap saudara-saudara dapat memaknai setiap tindakan dan di dasari tuntunan dan ajaran agama. Kami yakin dan percaya dibawa kepengurusan yang baru ini dengan sumber daya manusia yang ada di dalamnya PHBI akan mampu memberikan yang terbaik bagi umat Islam di Kota Bitung, serta berjalan beriringan, bersinergi dan berkolaborasi baik dengan pemerintah maupun dengan semua komponen masyarakat.
Jumlah Anggota dan Pengurus PHBI Kecamatan Yang baru dilantik : – Kecamatan Aertembaga berjumlah 36 orang
– Kecamatan Girian 33 orang
– Kecamatan Lembe Utara 32 orang
– Kecamatan Lembe Selatan 40 orang
– Kecamatan Madidir 33 orang
– Kecamatan Maesa 35 orang
– Kecamatan Matuari 33 orang
– Kecamatan Ranowulu 34 orang
Yang Hadir : – Kakan Kamenag Kota Bitung
– Unsur Forkopimda Kota Bitung
– Ketua KKS Kota Bitung H.Ruslan Abdul Gani,S.Sos,M.M
– Ketua Umum PHBI Kota Bitung Dr.Arianto Kadir
– Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Bitung Drs.Sikamang,MAP
– Ketua FKUB Kota Bitung Pdt.Raymon Manopo,M.Teol
– Tokoh Masyarakat dan Pemuka Agama
– Para KPD yg Hadir
(Prokompi)